Kamis, 30 November 2023

DIBALIK AYAH HEBAT

DIBALIK AYAH HEBAT

Oleh : Prayit Hariyanto, SH
 
Sebab ayah yang sukses, bukanlah sosok yang hebat dan tinggi jabatan dalam kariernya, sosok yang banyak prestasinya atau sosok yang kaya raya banyak duit.

Ayah yang sukses adalah ketika anak lelakinya kelak berkata “ AKU INGIN SEPERTI AYAH “ atau anak perempuannya  berkata “ AKU INGIN MEMILIKI SUAMI SEPERTI AYAH “ ( George Hilbert ).

Ke-sukses-an dan ke-hebatan lain seorang Ayah adalah mampu membantu mewujudkan mimpi putra dan putri-nya, mendidik agar memiliki pribadi yang kuat, bertanggung jawab dan pantang menyerah.

Mampu menjaga kualitas hidup dengan tetap menjaga sikap dalam kesederhanaan-nya, bukan pelit atau Kikir . . .

Sesungguhnya dibalik semua itu, ada yang jauh lebih hebat dibelakang ayah-ayah hebat, anak-anak hebat dan sukses, dialah Ibu atau “ ISTRI “ yang tangguh dan sabar.

karena-nya lebih merelakan diri-nya ber-make Up tanpa Skincare, menjauh-kan diri dari pusat-pusat perbelanjaan, Epic dan mall-mall, karena sadar dan mengerti berapa “ Take home pay “ yang diterima pasangan hidupnya.

Ke-tangguh-an dan ke-sabaran-nya itulah yang membuat jauh lebih hebat dari ayah-ayah hebat. 
Karena sepanjang hari “ DO'A “ dalam diam-nya telah menghantarkan seorang “ AYAH “ menjadi sosok hebat yang mampu mendidik Anak-anak Hebat dan Sukses. . . Aamiin. Phsl.

Selasa, 14 November 2023

CINTA-KU BERAWAL DARI DO’A

CINTA-KU BERAWAL DARI DO’A


Oleh : Prayit Hariyanto


Kebanyakan orang mengatakan bahwa jatuh cinta itu dimulai dari pandangan pertama, dari mata turun kehati, tapi jatuh cinta-ku dimulai dari do’a-do’aku yang panjang, mungkin aku salah satu dari kebanyakan orang yang percaya apapun yang ditakdirkan oleh-Nya, Tuhan YME, Allah Swt yang memiliki waktu dan mengaturnya kapan datang atau tiba.

Memang perjalanan menuju-mu tidak setiap saat dimuluskan atau dimudahkan, demikian sebaliknya, ketika menemukan jalannya Tuhan YME, Allah Swt muluskan,  kala itu . . . . . 26 tahun yang lalu, Aku hanya berfikir mungkin ini hanya sementara waktu atas ujian atau cobaan-Nya. Insya Allah dan aku yakinkan bahwa kita adalah dua anak manusia yang paling bahagia diantara sebagian banyak yang lainnya.

Untuk setiap rindu-ku, aku selalu menitipkan do’a-ku pada ruang waktu, semoga disetiap detiknya akan tersampaikan untuk mewakili-ku, . . . Aku sadar waktu-ku yang membuat-mu selalu bertanya . . .

“ PAA, . . . KAPAN AKU TIDAK MENUNGGU LAGI, KARENA SAMPAI SAAT INI HARI-HARI-KU SELALU MENUNGGU DAN MENUNGGU-MU . . . . !! “.

Terkadang aku bersedih dan pilu terlalu sulit menjawabnya, . . . . Hanya Aku berharap sabar-mu dan sabar-ku bisa menyatu dan menjadi kekuatan untuk ke-bahagia-an kita, semoga Kebersamaan segera datang atau tiba sebagaimana datang dan tibanya cinta kita kala itu, 26 tahun lalu . . . Aamiin. Phsl