Sabtu, 18 September 2021

SUNYI dan HENING

SUNYI dan HENING

Oleh : Prayit Hariyanto, SH

Tak terasa hari cepat berubah
Pertanda . . . .
Malam-pun kian mendekat
Semakin nampak sunyi dan hening malam ini dan malam-malam selanjut-nya
Setelah satu per satu kalian tinggalkan kami demi masa depan kalian . . . 
Suara hati Papa, Mama dan adikmu yang bising saat ini
Tiada tautan.
Apalagi jawaban.
Seolah tak tampak cahaya di tengah malam,
Menemani malam yang kian larut
Hingga kesunyian menggumpal semakin jelas . . .
Rumah itu . . . .
Kini nampak sepi dan Hening
Tak dapat Papa dan Mama mengartikan-nya,
Karena . . . . 
Bayang-bayang kalian masih tampak jelas di pelupuk mata
Sayang Hening tak pernah ragu mendekap malam dalam pelukan
Kalian memang hadir membawa sejuta keindahan 
Bahkan . .  .
Kalian-pun membawa kesunyian, 
Dan .  . .
Kesunyian itu yang kini harus Papa, Mama dan Adikmu rasakan dan tetap membersamai disetiap datang-nya malam . . .
Kutengok selalu kamar kalian menjelang kami tidur
Karena . . . 
Hanya Aroma kamar kalian-lah yang mampu mewakili kalian untuk membersamai Kami dihampir setiap datang-nya malam
Selamat berjuang Putra, Putri Papa dan Mama dalam meraih masa depan . . . 
Do'a Papa dan Mama selalu menyertai kalian, tetap jaga sikap dalam kesederhanaan ditempat " Coass ". .
Semoga . . . . 
Kalian berdua sukses menjadi Dokter, Dokter muda yang hebat yang membanggakan Bangsa, Negara, Masyarakat, Agama, keluarga dan Orang Tua, . . . . Aamiin. Phsl 15/09/21

Tidak ada komentar:

Posting Komentar