Sabtu, 21 Maret 2020

CORONA OOH CORONA

CORONA OOH CORONA

Virus Corona atau COVID-19 adalah virus yang menyerang sistem pernapasan manusia.

Sampai saat ini belum diketahui penyebab dari Virus “ CORONO “ ini,  tetapi Virus ini disebarkan oleh hewan dan mampu menjangkit dari satu spesies ke spesies lainnya, termasuk Bongso menungso alias Manusia bukan Bongso Jin, Setan lan Dedemit.
Awalnya bahwa virus Corona berasal dari Kota “ WUHAN “ di China, muncul pada Desember 2019 dengan beberapa gejala yang berbeda-beda pada tubuh pasiennya. Namun, secara umum, gejala Virus Corona adalah Flu, Demam, Batuk, sampai Sesak Napas.

Begitu masif ber-kembangnya Virus Corona ini akhirnya dikait-kaitkan dengan “ AZAB “, bahkan ada yang mengatakan bahwa Virus Corona adalah tentara yang dikirim Allah dan lain sebagainya untuk menghancurkan salah satu Negara akibat penindasannya terhadap  Islam Uighur. 
Ternyata Virus Corona ini tidak pandang bulu dia ekspansi dan menyerang negara lain termasuk Negara Islam Iran, entah lewat mana dia masuk dan akhirnya berhasil menyerang puluhan ribu manusia dan membunuh ribuan orang, Negara se-canggih “ IRAN “ pun tidak mampu mendetek Armada Corona masuk kenegaranya dan kemudian menyerang.

Menurut Ahli bahwa Virus Corona ini lebih kecil dari Kuman dan Bakteri namun luar biasa  ia mampu meng-ekspansi dari Negara satu ke Negara lainnya dan kini sudah 185 Negara didunia yang diekspansi dan behasil menyerang Ratusan ribu manusia dan merenggut puluhan ribu jiwa.

Semula Endemi yaitu penyakit yang berjangkit disuatu daerah atau pada suatu golongan masyarakat. Dan terus me-wabah adalah istilah umum untuk menyebut kejadian tersebarnya penyakit pada daerah yang luas dan banyak orang. Hingga menjadi “ PANDEMI “ yaitu Wabah yang ber-jangkit serempak dimana-mana atau meliputi geografi Ruang yang cukup luas, artinya bahwa Virus Corona itu diakui telah menyebar luas hampir ke-seluruh Dunia.

Apakah semua itu “ AZAB “ . . . ???
Wallahu a'lam bish-shawabi, Dan Allah Maha tahu yang sebenarnya .

Apakah itu Endemi, Wabah, Pandemi dan atau “ AZAB “, yang jelas bahwa dia adalah “ VIRUS “ yaitu Microorganisme patogen yang meng-infeksi sel makhluk Hidup, salah satunya adalah Manusia.

Jika sudah demikian tidak usah ribut dan gaduh tidak akan menyelesaikan masalah, santai dan tenang jalankan aktifitas sehari-hari seperti biasa, bagi yang libur nikmati liburannya dirumah dengan baik, bagi yang diberikan waktu untuk “ WORK FROM HOME “ dinikmati saja dan jangan lupa tetap olahraga yang cukup agar tetap terjaga “ Imun “ nya, pergunakan kesempatan saat ini untuk refresh bersama keluarga, namun kita tetap wapada dan sebisa mungkin kurangi aktifitas diluar ruangan yang tidak perlu “ Social Distancing “, Jangan lupa, tetap ikuti Himbauan Pemerintah, “ CORONA “ cukup disikapi dengan kehati-hatian, Kewaspadaan dan ketenangan tidak perlu dikaitkan dengan lain-lain atau mengkambing hitamkan yang lainnya agar tidak saling salahkan, Jaga sikap kita di Media Sosial agar tetap membawa ketenangan dan kesejukan bagi orang lain. Tidak perlu teriak-teriak dan memposting postingan yang belum tentu kebenarannya “ Hoak “ dimedia sosial tentang “ CORONA “ karena cukup berdampak, bijaklah bermedia sosial, Baca, Teliti, cari Link atau sumbernya dan Kaji dampak Positive dan Negative jika ingin meng-share, mem-bagikan, mem-posting-nya, konsekwensinya ada pada diri Anda sendiri karena APH (Aparat Penegak Hukum) akan mengambil tindakan tegas terhadap postingan-postingan yang meresahkan dan siap-siap tidak bisa menikmati kebebasan dunia nyata karena “ MERANA “ akibat ulah dunia Maya karena “ CORONA “.

Yang perlu diketahui dan di Share adalah Nomor Kontak “ MEDIA CENTER COVID-19 “ 
salah satunya, untuk Kabupaten Lombok Timur adalah 081977000117 dan 085338514489, dan kami yakin daerah anda pasti juga ada Media Centernya, . . . 

Semoga bermanfaat . . . 

Prayit H.Sl 21/03/20

Tidak ada komentar:

Posting Komentar