Senin, 03 Februari 2020

MEDSOS - ORANG TUA

Oleh : Prayit Hariyanto, SH 
Kanit 2 Cyber, Krimsus
Polda ntb

MEDSOS DAN ORANG TUA 

Orang tua adalah bapak dan/atau ibu seorang anak, baik melalui hubungan biologis maupun sosial. Umumnya, Orang Tua memiliki peranan yang sangat penting dalam membesarkan anak-anaknya, dan panggilan ibu/Bapak dapat diberikan untuk perempuan/pria yang " bukan " orang tua kandung (biologis) dari seseorang yang mengisi Peranan ini, dengan tidak memandang usia.

Yang terkhir inilah dikatakan sebagai Orang yang di " Tua " kan dalam kehidupan ditengah Masyarakat, Bisa juga dikatakan sebagai " Pinisepuh " artinya orang yang dituakan, sebagai Pemimpin, orang yang dianggap berjasa dan sebagainya. 

Sayang peran beliau-beliau ini sepertinya nyaris terabaikan, sudah tidak dianggap ada, Kuno, Kolot, ketinggalan Jaman, ucapannya tidak didengar. 
Awas loo, kalau nggak dengar nasehat " Orang tua " bisa kualat, . . . . kata-kata ini sudah nyaris tak terdengar sebagai Petuah.

Karena, . .

Orang Tua Jaman sekarang ada di " MEDSOS ", 

Masalah keluarga, mengadu ke Medsos
Masalah Rumah Tangga, mengadu ke Medsos
Masalah Anak, mengadu ke Medsos
Masalah dengan Pacar, mengadu ke Medsos
Tidak punya Pacar, mengadu ke Medsos
Lagi galau, menulis status di Medsos
Baru terima honor, pamer di Medsos
Giliran ditagih hutang nggak ada yang ngadu di Medsos, . . . . . 
kali ini " Orang Tua ", yang dicari untuk mencari solusi . . . 

Disinilah perlu dipahami perbedaan antara " Manusia dan Menjadi Manusia " hanya yang bijak yang mengerti tentang itu, . .

#edisi curhat

Prayit H.Sl 05/11/17

Tidak ada komentar:

Posting Komentar